Iklan

terkini

Tanjung Nyet, Rest Area dengan View Menawan

Jejak Lombok
Monday, January 18, 2021, Monday, January 18, 2021 WIB Last Updated 2021-01-18T09:47:47Z

INDAH: Inilah keindahan pemandangan yang tersaji di Tanjung Nyet.

GERUNG
–Memasuki masa kenormalan baru di tahun 2021 menjadi tantangan bagi pegiat pariwisata. Mulai dari Pokdarwis, Dinas Pariwisata bahkan semua stakeholder.

Menyambut masa kenormalan baru belakangan ini, beramai-ramai pegiat wisata mempromosikan destinasi wisata yang hendak mereka jual. Langkah ini dilakukan tidak lain agar destinasi ramai pengunjung.

Salah satu destinasi yang belakangan banyak diperbincangkan yakni, Tanjung Nyet. Destinasi ini merupakan rest area menuju Sekotong melalui jalur bawah.

Di sini para pelancong bisa beristirahat sejenak menikmati pemandangan. Istirahat di tempat ini bagus dilakukan sebelum akhirnya melanjutkan perjalanan.

"Namun walaupun menjadi rest area, tempat ini juga menyajikan pemandangan yang sangat indah dengan view Pelabuhan Lembar, Dermaga Gili Mas dan Gunung Agung yang diapit oleh dua bukit," ucap Alok, Fotografer asal Lembar kepada JEJAK LOMBOK, Senin (18/1).

Dengan kondisi paduan pemandangan yang terhampar itu, lanjutnya, menjadikan tempat tersebut benar-benar menghilangkan rasa lelah.

Dia menyebut, suasana pagi di tempat itu kadang-kadang diselimuti dinginnya kabut. Hawa dingin di tempat inilah rupanya yang menjadikan tempat itu disebut Tanjung Nyet. Nyet dalam bahasa Sasak berarti dingin.

Tanjung Nyet sendiri terletak di Dusun Kebon Talo, Desa Labuan Tereng, Kecamata Lembar Lombok Barat. Tempat ini persis sebelah selatannya Pelabuhan Lembar. 

Jalur ini kedepannya akan menjadi salah satu wisata andalan. Proyeksi ini dengan catatan jika pelabuhan Gilimas beroperasi secara total.

Dia menambahkan, para pedagang di tempat ini mulai menjajakan dagangannya dari siang sampai terbenam matahari. 

"Kita maunya sih jualan sampai malam karena pemandangan malam di sini sangat indah. Lampu kapal yang berlalu lalang dari Pelabuhan Lembar seperti bintang-bintang yang menghiasi laut," ucapnya.

Salah seorang pedagang di tempat itu, Ani berharap ada perhatian lebih dari pemerintah untuk lampu penerang jalan. Harapan ini di sampaikan lantaran salah satu titik akses jalan itu di tempat itu ada tikungan tajam. 

Baginya, penerang jalan ini penting untuk mengurangi kecelakaan lalu lintas di jalan ini. 

Sementara itu, Imam, salah satu pengunjung juga berharap tempat ini dibuatkan ikon semacam tulisan besar. Tulisan ini dianggap untuk memperindah tempat tersebut. (and)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tanjung Nyet, Rest Area dengan View Menawan

Terkini

Iklan