Iklan

terkini

Setengah Pasien Covid-19 Berasal dari Klaster Unram

Jejak Lombok
Tuesday, January 19, 2021, Tuesday, January 19, 2021 WIB Last Updated 2021-01-19T08:30:11Z

BERJIBAKU: Para tenaga kesehatan masih berjibaku menolong pasien Covid-19.

SELONG
--Pasien positif terjangkit Covid-19 bertambah menjadi 21 orang terhitung hari ini, Selasa (19/1). Jumlah ini berdasarkan rilis data Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID Lombok Timur.

Sekertaris Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Lombok Timur, HM Juaini Taofik mengungkapkan, dari 21 terkonfirmasi positif covid-19 kali ini, setengahnya berasal dari klaster Universitas Mataram. Hal itu diketahui karena banyaknya warga ber-KTP Lotim yang tinggal di Mataram.

Buntut kejadian ini, pihaknya secara spontan melakukan kontak treking. Tracing ini dipimpin langsung Bupati Lombok Timur, HM Sukiman Azmy.

"Kasus ini menunjukkan bahwa COVID belum sepenuhnya musnah. Virus ini masih menjadi ancaman," ucapnya, Selasa (19/1).

Menyadari potensi bahaya yang dibawa virus ini, pihaknya meminta masyarakat tidak gegabah. Masyarakat tidak boleh lengah dengan keberadaan virus ini.

Selain itu, Tim Satgas Covid-19 Lotim juga mengimbau mayarakat selalu waspada. Implementasi protokol kesehatan saat berkegiatan di luar rumah harus benar-benar diterapkan.

"Hal ini juga menunjukkan pandemi ini masih terjadi. Jangan sampai kita lengah," ungkapnya. (hs)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Setengah Pasien Covid-19 Berasal dari Klaster Unram

Terkini

Iklan