Iklan

terkini

Pembinaan Atlet Lotim Diserahkan ke Cabor

Jejak Lombok
Thursday, September 24, 2020, Thursday, September 24, 2020 WIB Last Updated 2020-09-24T06:17:33Z

Izzuddin 

SELONG
--Sejak pandemi virus corona menerjang, pembinaan atlet olahraga di Lombok Timur diserahkan ke masing-masing cabang olahraga (cabor)

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lombok Timur, Izzuddin mengatakan, semua atlet di daerah ini dibina oleh cabor masing-masing. Pihaknya hanya membina atlet yang kini berada di satuan pendidikan.

"Hanya itu kewenangan kita untuk membina atlet di satuan pendidikan," ucapnya, Kamis (24/9).

Sejak pandemi berlangsung pada Februari 2020 lalu, sambungnya, nyaris semua kegiatan olahraga ditiadakan. Kegiatan olahraga yang biasa diselenggarakan pemerintah, baik di pusat, provinsi ataupun di kabupaten juga ditiadakan.

Di NTB, termasuk Lombok Timur jelasnya, kegiatan seperti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) ditiadakan. Sepinya aktivitas bukan tidak mungkin berdampak pada kualitas atlet.

Semua jenis event olahraga disebutnya baru bisa berlangsung pada 2021 mendatang. Itupun jika pandemmli virus Corona benar-benar mulai mereda.

Kendati di masa pandemi, Izzuddin berharap semua atlet-atlet di Lombok Timur selalu bersemangat. Dengan cara ini diharap bisa memberikan prestasi bagi daerah. (cr-zaa) 

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pembinaan Atlet Lotim Diserahkan ke Cabor

Terkini

Iklan