Iklan

terkini

Ini Amanat Bupati Sukiman Saat Peringatan Hari Pramuka

Jejak Lombok
Saturday, August 14, 2021, Saturday, August 14, 2021 WIB Last Updated 2021-08-14T06:26:27Z

HARI PRAMUKA: Bupati Lombok Timur HM Sukiman Azmy bertindak sebagai inspektur upacara dalam peringatan Hari Pramuka 2021.

SELONG
-- Upacara peringatan Hari Pramuka ke-60 tahun 2021 tingkat Kabupaten Lombok Timur digelar di Halaman Kantor Bupati Lombok Timur, Sabtu (14/8). 

Bupati Lombok Timur HM Sukiman Azmy bertindak sebagai inspektur upacara. Bupati pada kesempatan tersebut menyampaikan selamat kepada anggota gerakan Pramuka yang mendapatkan penghargaan Satya Lencana dari Pengurus Kwarnas Gerakan Pramuka atas kiprahnya melaksanakan tugas Kepramukaan di Lombok Timur. 

Penganugerahan tersebut diharapkan menjadi pemacu bagi anggota Pramuka lainnya untuk meningkatkan kiprah mereka. 

Bupati berharap agar seluruh anggota Pramuka menjadi pelopor dalam adaptasi kebiasaan baru, yaitu penegakan protokol kesehatan. Hal tersebut menurutnya merupakan salah satu cara untuk menghentikan pandemi, terlebih mengingat saat ini terjadi peningkatan kasus di Lombok Timur. 

Walaupun peningkatan kasus tersebut didominasi oleh warga Lombok Timur yang berdomisili di luar Lombok Timur, akan tetapi penegakan protokol kesehatan tetap harus dilakukan. 

Belum lagi jika mengingat upaya lainnya, yaitu vaksinasi belum mencapai 80 persen. Kondisi tersebut karena masih terbatasnya jumlah vaksin.

Terkait penegakan protokol kesehatan, Sukiman menyebut pihaknya telah menyosialisasikan dan mengingatkan di berbagai kesempatan dan mengajak serta berbagai elemen masyarakat. Sayangnya hingga saat ini masyarakat masih abai terhadap protokol kesehatan ketika beraktivitas di luar rumah. 

Karena itu, Sukiman mengajak seluruh anggota Pramuka meningkatkan gaung dan gema penerapan protokol kesehatan.

“Minimal laksanakan sendiri dan di lingkungan terdekat serta keluarga,” harapnya.

Selain itu, ia berharap anggota Pramuka dapat memerangi minuman keras serta peredaran dan penyalahgunaan Narkoba. Kedua hal tersebut dinilai sudah sangat meresahkan kondisinya di Lombok Timur. 

Keikutsertaan anggota Pramuka memerangi dua hal itu diharapkan dapat lebih meningkatkan dampak sosialisasi yang telah dilakukan pemerintah bersama pihak terkait lainnya. 

“Jika melihat, mencurigai, mengetahui secara persis bahwa ada pengguna, pengedar, informasikan kepada pihak berwenang,” kata Bupati.

Harapan Bupati Sukiman tersebut relevan dengan tema peringatan Hari Pramuka ke-60. Yaitu Pramuka berbakti tanpa henti dalam memasuki adaptasi kebiasaan baru dengan kedisiplinan dan kepedulian nasional.

Bersamaan dengan peringatan ini secara nasional juga dicanangkan bulan Agustus sebagai Bulan Bakti Pramuka sebagai mana Surat Keputusan Kwartir Nasional No. 094 Tahun 2021. (jl)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ini Amanat Bupati Sukiman Saat Peringatan Hari Pramuka

Terkini

Iklan