Iklan

terkini

Dua Tim MAN 1 Lotim Menuju Finalis Olimpiade APBN 2020

Jejak Lombok
Monday, December 7, 2020, Monday, December 07, 2020 WIB Last Updated 2020-12-07T08:20:16Z

PRESTASI: Siswa MAN 1 Lotim kembali meraih prestasi membanggakan di ajang Olimpiade APBN 2020.

SELONG
--Dua tim asal MAN 1 Lombok Timur melaju menjadi finalis Olimpiade APBN 2020. Sebelumnya dua tim ini diketahui sukses memboyong juara satu rayon 4 pada seleksi wilayah NTB, Kalimantan dan Sulawesi.

"Dua tim kita sukses menjadi finalis di olimpiade APBN 2020," ucap Kepala MAN 1 Lotim, M Nurul Wathoni (7/12).

Para finalis ini selanjutnya akan menjalani pembinaan. Langkah ini sebagai bekal persiapan mengikuti ajang final olimpiade pada Oktober 2021.

Atas prestasi ini, jelasnya, sebesar Rp 6 juta rupiah biaya pembinaan telah diterima siswa dari Kemenag Lotim. Biaya pembinaan itu diserahkan langsung oleh, H Sirojudin selaku kepala di halaman kantornya. Penyerahan itu disaksikan langsung oleh ASN usai apel pembinaan, Senin (7/12).

Tiga siswa penyumbang prestasi terbaik NTB diapresiasi oleh Kepala Kemenag Lotim. Ia berharap tiga tim atas nama Windi Satria, Cahya Sabila fan Rodiatan Mardiah dapat mempertahankan prestasi MAN 1 Lotim serta menjadi percontohan bagi siswa dan siswi di madrasah lainnya sehingga dapat menjadi motivasi sendiri. 

Harapan lainnya, bukan sekedar motivasi, namun dapat menjadi semangat belajar untuk meraih prestasi diajang lomba lainnya.

"Kita berharap tiga tim siswa ini menjadi percontohan dan motivasi bagi siswa madrasah lainnya," tutupnya. (hs)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Dua Tim MAN 1 Lotim Menuju Finalis Olimpiade APBN 2020

Terkini

Iklan