Iklan

terkini

Hantam Dum Truk, Pengendara Motor Luka Parah

Jejak Lombok
Wednesday, September 1, 2021, Wednesday, September 01, 2021 WIB Last Updated 2021-09-01T09:27:00Z

DIRAWAT: Amaq Tombok harus mendapat perawatan medis setelah menghantam pintu dum truk dan mengalami luka serius. 

PRAYA
-- Nasib sial sepertinya sedang menghampiri Amaq Tombok. Pria beralamat Dusun Ketangge Desa Batujai Praya Barat Lombok Tengah itu mengalami luka parah.

Luka yang didapatinya setelah menghantam bagian pintu bagian kanan mobil dum truk. Insiden tabrakan ini terjadi di jalan raya depan Kantor Camat Pujut Desa Sengkol Kecamatan Pujut, Rabu (1/9).

Pria 50 tahun yang mengendarai sepeda motor ini menabrak dum truk yang dikendarai Wahyu (35 tahun) asal Dusun Dayen Masjid Desa Mantang, Kecamatan Batukliang.

Saat itu, Wahyu hendak berangkat dari arah Sengkol menuju Kuta. Kemudian dari arah berlawanan pengendara sepeda motor Supra Fit menabrak pintu sebelah kanan dum truk hingga pengendara sepeda motor terjatuh.

"Selanjutnya pengendara sepeda motor Supra Fit dibawa ke Puskesmas Sengkol karena terdapat luka di kepala dan mengeluarkan darah serta lecet pada tangan sebelah kanan. Karena kondisi luka cukup serius, akhirnya pengendara tersebut dirujuk ke RSUD Praya," kata Kasat Lantas Polres Lombok Tengah, AKP Dony Wira Setiawan.

Berdasarkan keterangan pengemudi dum truk, kecelakaan tersebut dimungkinkan akibat pengendara sepeda motor menyalip mobil di depannya. Pengendara itu berpapasan dengan dum truk yang arahnya berlawanan sehingga menabrak pintu dum truk sebelah kanan yang dikemudikan Wahyu.

"Saat ini, pengemudi mengamankan diri membawa dum truknya ke Mako Polsek Pujut," pungkasnya. (jl)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Hantam Dum Truk, Pengendara Motor Luka Parah

Terkini

Iklan