Iklan

terkini

Clean Up Senggigi, Kebersihan Harus Jadi Kesadaran Universal

Jejak Lombok
Friday, July 2, 2021, Friday, July 02, 2021 WIB Last Updated 2021-07-02T11:11:36Z

CLEAN UP: Para relawan aksi bersih-bersih Dispar Lombok Barat di destinasi wisata tampak sedang memungut sampah di Pantai Senggigi.

GERUNG
-- Seolah tak bosan menunjukkan konsistensi, Dinas Pariwisata Lombok Barat kembali menggelar aksi bersih-bersih.

Kali ini, aksi yang sama dengan sebelumnya dikemas dengan sedikit berbeda. Jajaran Dispar bergabung dalam kegiatan bersih-bersih di kawasan wisata Senggigi yang dinamakan Senggigi Clean Up.

Kegiatan ini diinisiasi Dinas Lingkungan Hidup bersama Lombok Ocean Care (LOC). Berpartisipasi dalam kegiatan itu sejumlah perangkat daerah Pemkab Lobar dan beberapa komunitas.

Beberapa komunitas yang terlibat seperti Rotary Club Mataram Lombok, Lombok Box dan Velo Girls. Ada juga Green Valley Community, Portir Indonesia Internasional, BEM Universitas Mataram (UNRAM) dan Pokdarwis Pesona Senggigi. 

Tidak hanya komunitas, perwakilan Putri Indonesia NTB juga turut serta dalam kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 Wita, Jumat (2/7), pagi tadi. 

Kepala Dispar Lobar Saiful Ahkam sangat mengapresiasi antusias banyak pihak dalam Senggigi Cleanup kali ini. 

Menurutnya, aksi ini membuktikan bahwa kesadaran tentang kebersihan telah menjadi kebutuhan banyak pihak. Kesadaran ini bukan hanya satu atau dua pihak terkait saja.

“Isu tentang kebersihan, isu tentang keindahan tidak menjadi kesadaran yang sifatnya parsial lagi, tapi sudah menjadi kesadaran yang universal," ujarnya.

Ia berharap lewat kegiatan ini tidak saja demi pariwisata. Lebih dari itu, untuk memperhatikan lingkungan sekitar.

Sementara itu, Baiq Indah dari Rotary Club Mataram saat ditemui di tengah aksi bersih-bersih juga menaruh harapan yang sama agar kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan secara rutin. Dengan begitu, kesadaran dari semua pihak mampu terbangun.

"Pada akhirnya mewujudkan suatu daerah dengan lingkungan yang bersih, indah dan mampu memberikan kenangan," ucapnya.

Secara kebetulan, lanjutnya, Rotary juga mempunyai konsen dan area fokus tentang lingkungan hidup. Tak heran jika kegiatan ini dianggap sangat positif.

Ia berharap kepariwisataan Lobar yang sedang berusaha bangkit di tengah pandemi Covid-19 bisa secepatnya pulih. Terlebih dengan adanya semangat yang kuat serta kerjasama dari semua elemen masyarakat dan pemerintah yang ada. (jl)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Clean Up Senggigi, Kebersihan Harus Jadi Kesadaran Universal

Terkini

Iklan