Iklan

terkini

Bupati Sukiman Laksanakan Shalat Idul Fitri di Masjid ini

Jejak Lombok
Monday, April 24, 2023, Monday, April 24, 2023 WIB Last Updated 2023-04-24T06:51:25Z



Selong-- Bupati Kabupaten Lombok Timur, HM Sukiman Azmy bersama dengan Sekertaris Daerah, HM Juaini Taopik dan Forkopimda melaksanakan shalat idul fitri 1444 H di Masjid Agung Al-Mujahidin Selong, sabtu (22/4).


Khatib shalat idul fitri 1444 H, Jamaludin pada khutbahnya menyampaikan, nikmat yang telah diperoleh pada bulan penuh berkah tersebut harus disyukuri dan direnungkan secara mendalam.


Selain itu, ia juga menilai penting memperaktikkan serta mengaplikasikan nilai-nilai yang diperoleh di bulan suci ramadhan.


Selanjutnya, Jamaludin menyampaikan, salah satu keutamaan bulan suci ramadhan yaitu membentuk setiap diri umat muslim untuk memikiki kemampuan mengendalikan diri dari hawa nafsu dan meningkatkan kesucian rohani, meningkatkan iman dan taqwa serta berpegang teguh kepada petunjuk allah swt.


"Orang yang berpuasa dengan benar, maka dosa-dosanya musnah terbakar diampuni allah swt," ucapnya.


"Sebagaimana sabda Rasulullah saw, bahwa dengan berpuasa secara baik dan benar seseorang dapat menjinakkan dan mengendalikan diri secara baik, khususnya hawa nafsu," imbuhnya.





Lebih lanjut, dia menjelaskan, idul fitri merupakan waktu yang dinantikan. Sebab, pada hari itu manusia kembali tersucikan dengan silaturrahim dan bermaaf-maafan.


Silaturrahim, terangnya, berasal dari kata sila dan rahim. Sila berarti menghubungkan sesuatu yang putus dan meluruskan sesuatu yang bengkok. Sementara rahim berarti kasih sayang.


Jika digabungkan, ucapnya, silaturrahim berarti menyelesaikan atau mendamaikan perbedaan yang ada yang diikuti menanamkan pada diri rasa kasih sayang yang ada.(jl)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Bupati Sukiman Laksanakan Shalat Idul Fitri di Masjid ini

Terkini

Iklan